Arus penumpang domistik dan luar negri di pelabuhan pelindo dumai, masih berjalan normal.

DUMAI, – Hari ke lima setelah berjalan bulan ramadhan 1446 H, kondisi kedatangan penumpang luar negeri maupun domestik di pelabuhan Pelindo Dumai masih berjalan normal aman dan lancar.
Pantauan media ini di terminal penumpang PT Pelindo Dumai, sore, Rabu, ada 3 unit Kapal Ferry Express penumpang luar negeri tiba di pelabuhan Pelindo Dumai masih berjalan seperti hari-hari biasa.
Demikian saat kedatangan penumpang domistik atau dalam negeri seperti dari Pulau Batam, Tanjungpinang, Karimun dan Pulau lainnya di terminal penumpang Pelindo Dumai masih berjalan normal dan lancar. Artinya belum ada peningkatan jumlah penumpang.
Seperti hari ini, sore sekitar pukul 15.15 Wib, Rabu (5/3/2025), tampak Kapal Express MV Dumai Line 15 tiba dan sandar di Ponton terapung Pelabuhan Pelindo Dumai.
Kedatangan penumpang yang baru tiba dan turun dari kapal Express MV Dumai Line 15 juga belum ada peningkatan yang signifikan.
Arus penumpang saat turun dari kapal hingga ke dermaga di terminal penumpang tampak berjalan aman dan lancar.
Seperti biasanya, para petugas dari instansi terkait di terminal penumpang Pelindo Dumai tampak memonitor kedatangan para penumpang.
Executive General Manager PT Pelindo (Persero) Regional I Cabang Dumai, Jonatan Ginting, melalui Senior Menejer Operasi dan Teknik, Budi Syafrizal, membenarkan arus penumpang luar negeri dan domestik masih berjalan normal seperti hari-hari biasa.
Ia berharap dan meminta para petugas operasional pelayanan arus penumpang naik turun selalu berjalan lancar dengan kerjasama yang baik dan saling koordinasi dengan para stakeholder, sehingga pelayanan kepada penumpang dapat berjalan lancar tertib dan aman.
Pantauan media ini di terminal penumpang Pelindo Dumai tampak petugas baik dari Dinas Perhubungan Darat, KSOP, Pelindo, Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP), Kesehatan Pelabuhan, Security Pelindo Karantina dan petugas lainnya saling mengawasi jalannya pelayanan arus kedatangan para penumpang.**
Liputan : N. BAGO
Komentar Via Facebook :